Istiophoridae


Ikan paruh panjang
Characteristic features:
Keys:

Diadaptasi dari Nakamura, 20011

Istiophoridae spesies
    1. Sirip punggung pertama seperti layar, jauh lebih panjang dari panjang margin posterior opercle maksimum, bagian tubuh tertinggi adalah sirip tengah (Gbr. 1a); sirip perut sangat panjang, hampir mencapai anus (Gbr. 2a) Istiophorus platypterus
    2. Sirip punggung pertama tidak seperti layar, lebih rendah atau hanya sedikit lebih tinggi dari panjang margin posterior opercle maksimum (Gbr. 1b); sirip perut tidak panjang dan ujungnya jauh di depan anus (Gbr. 2b) 2
    1. Bagian depan sirip punggung pertama sedikit lebih panjang dari, atau hampir sama dengan panjang margin posterior opercle (Gbr. 3a); tubuh rata di bagian sisi, berbentuk elips jika disayat melintang (Gbr. 4a) 3
    2. Bagian depan sirip punggung pertama lebih rendah dari dari panjang margin posterior opercle bisa lebih tinggi pada individu <50 kg) (Gbr. 3b); tubuh tidak rata, kuat, dan oval jika disayat melintang (Gbr. 4b) 4
    1. Paruh pendek, kurang dari 15% dari panjang rahang bawah panjang tubuh (Gbr. 5a); anus terletak jauh di depan sirip dubur pertama dengan jarak lebih besar dari panjang pangkal sirip dubur pertama (Gbr. 6a) Tetrapturus angustirostris
    2. Paruh cukup panjang, lebih dari 18% dari panjang rahang bawah panjang tubuh (Gbr. 5b); anus sedikit maju dari sirip dubur pertama dengan jarak kurang dari panjang pangkal sirip dubur pertama (Gbr. 6b) Kajikia audax
    1. Sirip dada berbentuk melengkung, menyerupai sabit setengah [(Gbr. 7a), kaku tidak dapat dilipat ke arah tubuh (lebih fleksibel pada individu <15 kg); ujung sirip punggung bulat (Gbr. 8a); jumbai brankiosteg panjang, memanjang hingga mendekati tepi belakang tutup insang (Gbr. 9a); sirip punggung kedua sedikit maju dibanding sirip dubur kedua (Gbr. 10a) Istiompax indica
    2. Sirip dada seperti tali (Gbr. 7b) fleksibel, dapat dilipat ke arah tubuh; ujung sirip punggung runcing (Gbr. 8b); jumbai brankiosteg pendek, memanjang hingga ke depan tepi belakang tutup insang (Gbr. 9b); sirip punggung kedua sedikit mundur dibanding sirip dubur kedua (Gbr. 10b) Makaira nigricans
Similar families:

Xiphiidae
Ikan todak paruh lebar

Xiphiidae dikatakan berbeda karena memiliki paruh yang pipih lonjong jika disayat melintang (vs. bulat); tidak ada sirip perut (vs. ada); 1 median lunas pada tangkai ekor (vs. 2 lunas), dan takik yang dalam pada tubuh atas dan bawah pada tangkai ekor (vs. takik dangkal).

Belonidae

Beberapa Belonidae besar mungkin tampak mirip dengan ikan todak kecil (Tetrapturus) jika sirip punggung pertama dilipat ke arah tubuh. Belonidae dikatakan berbeda karena kedua rahangnya memanjang (vs. hanya rahang atas yang memanjang); sirip punggung dan sirip dubur tunggal (vs. ganda) dan memiliki ukuran dan bentuk yang serupa (vs. sirip punggung pertama lebih besar dari sirip dubur pertama); sirip dada tidak berbentuk sabit (vs. berbentuk sabit) (kecuali pada Ablennes) dan sirip perut terletak jauh di belakang sirip dada (vs. hampir sejajar dengan sirip dada).

Species:
References:
  1. Carpenter K, Niem V, Nakamura I. Istiophoridae. In: FAO Species Identification Guide for Fishery Purposes. The Living Marine Resources of the Western Central Pacific. Volume 6. Bony Fishes Part 4 (Labridae to Latimeriidae), Estuarine Crocodiles, Sea Turtles, Sea Snakes and Marine Mammals. Vol 6. Rome: FAO Library; 2001:3759-3764. http://www.fao.org/3/y0770e/y0770e00.htm.